Jumat, September 15, 2023

Dukungan Para Tokoh Masyarakat untuk Kampung Bebas Narkoba di Desa Ciater Subang


Purwakarta.in
- Kampung Bebas Narkoba (KBN) Desa Ciater, Kecamatan Ciater, Kabupaten Subang mendapatkan dukungan penuh dari para Tokoh Agama di wilayah tersebut.

Seperti yang diungkapkan, Arif dan Koswara Irawadi tokoh masyarakat Desa Ciater, Kecamatan Ciater, Kabupaten Subang yang mengapresiasi mengapresiasi langkah Polres Subang dan Pemkab Subang yang telah menjadi Desa Ciater sebagai Kampung Bebas Narkoba.

"Ini salah satu upaya untuk memerangi narkoba. Untuk itu Kita patut memberikan apresiasi dan dukungan terhadap langkah pencanangan kampung bebas narkoba ini,” ucap Koswara, pada Rabu, 15 September 2023.

Ia menekankan pentingnya peran aktif dari berbagai kalangan untuk menjalankan fungsi pengawasan agar masyarakat tidak terjebak, mengingat kasus peredaran narkoba meresahkan masyarakat.

"Kami selaku tokoh masyarakat sangat bersyukur sekali desa kami terpilih menjadi salah satu desa yang didalamnya ada program dari polres khususnya Satres Narkoba polres Subang, program KBN ini sangat berdampak positif bagi masyarakat kami khususnya pemuda pemudi, dengan adanya KBN di Desa Ciater ini mudah-mudahan bisa menjadi salah satu bentuk perlawanan atas peredaran narkoba, karena narkoba sangat merusak generasi bangsa khususnya muda mudi, dan juga narkoba ini bisa merusak akal sehat, mental dan pikiran," ungkap Koswara.

Sementara, tokoh masyarakat lainnya, Arif mengungkapkan bahwa dirinya selaku tokoh masyarakat Desa Ciater akan terus bekerja sama dengan tim satgas KBN dalam membantu mensosialisasikan kepada masyarakat tentang bahaya narkoba.

“Peran aktif kami selaku tokoh masyarakat akan membantu tim Satgas KBN untuk mensosialisasikan dan memberikan edukasi kepada masyarakat tentang bahaya narkoba," ungkapnya.

avatar
Redaksi Purwakarta.in Online
Welcome to Purwakarta.in
Chat ke Redaksi