Sabtu, September 16, 2023

Satgas KBN Ciater Subang Maksimalkan Peran Pos Kamling dalam Kampanye Anti-Narkoba


Purwakarta.in
- Di Kampung Bebas Narkoba Ciater Subang, Satgas KBN Jadikan Pos Kamling Sebagai Tempat Sosialisasi

Subang - Satgas Kampung Bebas Narkoba Desa Ciater, Kecamatan Ciater Kabupaten Subang terus mengkampanyekan peningkatan kesadaran masyarakat untuk menjauhi narkoba.

Kali ini, Satgas KBN Desa Ciater menjadikan seluruh pos kamling yang ada di wilayah tersebut sebagai tempat untuk sosialisasi Narkoba.

Ketua KBN Desa Ciater, Iwan Setiawan menjelaskan bahwa kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan meningkatkan kesadaran masyarakat di Kampung Bebas Narkoba Desa Ciater agar menjauhi narkotika.

"Kegiatan ini kami lakukan, sebagai salah satu bentuk dukungan dan wujud Kampung Bebas Narkoba, dengan cara menggandeng seluruh elemen masyarakat di Desa Ciater untuk menjauhi barang haram tersebut," ucap Iwan, pada Sabtu, 16 September 2023.

Ia menambahkan bahwa pemilihan pos kamling sebagai tempat sosialisasi bertujuan agar warga dan remaja lebih memahami bahaya narkoba dan untuk menegaskan bahwa ini merupakan wilayah Kampung Bebas Narkoba.

"Pos Kamling kami digunakan sebagai lokasi penyuluhan mengenai risiko penyalahgunaan narkoba, khususnya kepada warga dan remaja di desa tersebut," ujarnya.

Iwan menjelaskan bahwa Pos Kamling akan memiliki peran ganda, tidak hanya sebagai pusat keamanan lingkungan, tetapi juga sebagai lokasi penyuluhan dalam upaya pencegahan penyalahgunaan narkoba.

"Petugas penyuluh narkoba akan mengunjungi Pos Kamling ketika warga berkumpul dan mengadakan percakapan santai sambil memberikan informasi mengenai risiko narkoba," ucapnya.

avatar
Redaksi Purwakarta.in Online
Welcome to Purwakarta.in
Chat ke Redaksi